Diduga 2 Orang Oknum Guru PPPK Sejak di Pengangkatan Tidak Pernah Aktiv

Img 20220729 014132 Diduga 2 Orang Oknum Guru Pppk Sejak Di Pengangkatan Tidak Pernah Aktiv
Ilustrasi seorang guru lagi mengajar siswa di kelas.
Bagikan

SatuAcehNews | Singkil – Sangat disayangkan 2 orang oknum guru di Kabupaten Aceh Singkil diduga tidak pernah masuk ke unit kerja yang bersangkutan atau tidak pernah aktiv sebagaimana mestinya seorang pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja.

Seorang berinisial EA terhitung sejak 01 Maret 2022 hingga 28 Februari 2027, dan satunya lagi berinisial AN terhitung sejak 01 Maret 2022 hingga 28 Februari 2027 dengan penempatan unit kerja di UPTD SPF SMPN 1 Pulau Banyak Barat, Kamis, 28/07/2022.

Fidyah Puasa Ramadhan

Mendapati informasi yang terindikasi melanggar disiplin PPPK itu, awak media langsung menghubungi Kepala Sekolah UPTD SPF SMPN 1 Pulau Banyak Barat, Safriadi guna memastikan kebenaran kabar tersebut.

Dalam keterangannya Kepala Sekolah UPTD SPF SMPN 1 Pulau Banyak Barat membenarkan hal itu.

Bahkan dirinya mengatakan telah menyurati Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Singkil agar menindaklanjuti oknum guru yang tidak aktiv itu.

Di tempat terpisah, Kepala BKPSDM Aceh Singkil, Ali Hasmi saat dimintai keterangan mengatakan bahwa hingga saat ini pihaknya belum menerima laporan baik dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Aceh Singkil dan Kepala Sekolah pada unik kerja tersebut.

“Sampai hari ini kami belum menerima laporan, baik dari Dinas Pendidikan maupun kepala sekolah terhadap guru yang tidak masuk di unit kerja tersebut,” kata Ali Hasmi kepada Reporter SatuAcehNews.com diruangan kerjanya, Kamis, 28/07/2022. (Red/AHA)

Fidyah Puasa Ramadhan

Bagikan