Pendampingan Tim Pengawas Lapangan Pembangunan Jembatan Rangka Baja

Jembatan Rangka Baja
Bagikan

Dalam upaya meningkatkan pelayanan transportasi masyarakat di Kabupaten Aceh Barat, secara bertahap pemkab melengkapi jalan dan jembatan akses ke kecamatan-kecamatan di seantero Aceh Barat. Salah satunya adalah jalan ke arah Gasie – Sipot.

Jalan Gasie – Sipot ini telah mulai direncanakan dan dikerjakan sejak 3 tahun yang lalu. Tahun 2021 memasuki tahun ke 4,  lintasan Gasie – Sipot telah selesai dikerjakan beberapa ruas jalannya, tinggal melengkapi beberapa unit jembatan.

Sertifikat Halal Gratis Aceh

Salah satu jembatan yang memasuki tahap penyelesaian akhir adalah Jembatan Rangka Baja Gasie Sipot. Jembatan ini terdiri atas 3 ruas rangka baja bentang 50 m proses pengawasan pelaksanaannya ditugaskan kepada Konsultan CV.  Karya Puga. 

Dalam komitmennya bekerja sama dengan kampus, konsultan merekrut beberapa tenaga sarjana fresh graduate dari Teknik Sipil Unsyiah, dan sekaligus bekerjasama dengan dosen-dosen untuk membekali tim konsultan.

Pada proyek ini, melibatkan Nurisra. ST. MT.; Mahmuddin, ST. MT.;  dan Hendra Gunawan, ST. MT. Kehadiran tim dosen  melalui Klinik Konstruksi Simakon yang merupakan unit layanan masyarakat konstruksi yang berada di bawah Ikatan Alumni Teknik Sipil (IKATSI) Unsyiah.

Proyek Jembatan Gasie – Sipot mulai dikerjakan sejak 25 Juni 2021 dengan lama waktu penyelesaian pekerjaan adalah 180 hari. Tim pendamping dan pembimbing lebih menekankan pada waktu dan metode pelaksanaan, mengingat kondisi area kerja yang tidak cukup luas untuk menumpuk material rangka baja secara sekaligus. Oleh karena itu, waktu pengadaan rangka baja untuk ke 3 pias itu harus benar-benar akurat dengan waktu pemasangannya (installation).

Tim dosen pendamping dan pembimbing konsultan hadir sehari penuh pada Minggu 4 Juli 2021 ke lokasi dan kantor konsultan, serta kembali ke kampus pada malam Seninnya.

Sertifikat Halal Gratis Aceh

Bagikan